PROGRAM MAGANG MAHASISWA
(14/10/2019)UPT. Pengembangan Kewirausahaan dan Karir UIN Raden Intan Lampung saat ini membuka pendaftaran magang bagi mahasiswa. Magang sendiri merupakan kegiatan mahasiswa/calon lulusan untuk memperoleh pengalaman bekerja di suatu institusi.
Pembelajaran/pengalaman yang diperoleh mahasiswa selama magang yakni: 1) Pengelolaan kegiatan kerja; 2) Sistem dan pengelolaan perusahaan; 3) Softskills; 4) Perluasan jaringan; 5) Kepatuhan kepada peraturan kerja; 6) Sarana dan prasarana perusahaan.
Waktu dan durasi magang adalah pada saat liburan antar semester atau akhir tahun akademik,
selama 1-3 bulan dan pada semester berjalan selama 1 semester.
Informasi tata cara pendaftaran magang silahkan klik dibawah ini.